Rumput laut sering dibuat campuran sup buah dan dijadikan bahan baku agar-agar. Sebagai negara yang memiliki lautan sangat luas rumput laut tersedia melimpah dilautan kita, para nelayan yang membudidayakan dalam tambak pun sudah semakin banyak dijumpai.
Manfaat rumput laut untuk kulit sudah diketahui sejak lama. Manfaat ini bisa diambil dengan cara mengkonsumsi secara langsung maupun dengan menerapkannya langsung di kulit. Dengan adanya teknologi modern berbagai manfaat ini bisa dikemas dan dimasukan dalam produk kosmetik.
Manfaat rumput laut untuk jerawat
Jerawat disebabkan oleh aktifitas kelenjar sebum atau minyak, fungsinya mencegah kulit dari kekeringan. Kelenjar sebum yang tersumbat dan bakteri akan menyebabkan peradangan pada pori-pori kulit. Rumput laut yang mempunyai efek anti-inflamasi (anti radang) mengurangi pembengkakan jerawat. Rumput laut cokelat dipercaya dapat membunuh bakteri penyebab jerawat dalam waktu 1-15 setelah diterapkan pada wajah.
Membuang racun dan meningkatkan dinerja tiroid
Di perawatan spa mandi rumput laut telah lama digunakan untuk membersihkan dan mengelupas sel kulit mati. Rumput laut, bila diterapkan pada tubuh, menarik kelebihan cairan dan produk limbah dari kulit. Rumput laut juga kaya akan yodium, yang dapat membantu meningkatkan fungsi tiroid. Kelenjar tiroid menghasilkan asam amino yang menyerap yodium, dan juga menghasilkan zat kimia pengatur metabolisme dalam darah, hormon ini mengatur metabolisme ini juga membantu meremajakan kulit.
Jika anda mengalami mudah lelah, tidak bersemangat atau sering lesu, makan rumput laut atau suplemen rumput laut mungkin dapat membantu.
Penguat kulit kepala
Arame, rumput laut hitam-coklat yang biasanya digunakan dalam sushi dan masakan Jepang lainnya, juga memelihara folikel kulit kepala dan rambut.
Kosacea
Rosacea adalah kondisi kulit kronis yang menyebabkan peradangan wajah, pembengkakan dan sering disertai dengan jerawat. Rumput laut kaya akan vitamin B-1, B-2, B-3, B-6 dan B-12, zat alami anti-inflamasi. Kandungan ini mengurangi pengumpulan darah di bawah kulit, mengurangi gejala rosacea.
Menghaluskan kulit
Rumput laut Jika diberikan langsung pada permukaan kulit juga dapat digunakan sebagai pengangkat sel kulit mati alami sehingga kulit menjadi lebih cerah dan halus. Anti oksidan didalamnya juga dipercaya bisa melawan radikal bebas penyebab penuaan dini.
Rumput laut tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan kulit tetapi juga bermanfaat untuk pencernaan karena kandungan seratnya yang tinggi, mencegah kanker karena antioksidannya, mengurangi gejala radang sendi dan sebagai makanan penurun berat badan .
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar