- Yogurt. Makanan yang dari susu ini kaya akan vitamin B. Kandungan kalsium dan protein yang tinggi menjadikan yogurt rendah lemak sangat ideal bagi wanita. Nutrisi yang terkandung dalam yogurt bermanfaat untuk pertumbuhan jaringan otak, neutransmitter dan enzim, sekaligus menjadi sumber energi bagi otak. Selain itu, yogurt dapat menurunkan risiko kanker payudara, mengurangi sindrom iritasi usus, gangguan pencernaan, hingga menurunkan risiko infeksi vagina.
- Tomat. Kandungan likopen pada tomat dapat menangkal kanker payudara dan leher rahim. Selain itu likopen juga dapat melindungi jantung.
- Biji bunga flax (wijen). Dengan mengkonsumsi wijen dapat mengurangi gejala serangan panas yang kerap dialami wanita menopause. Selain itu, wijen juga dapat menurunkan kolesterol "jahat" atau LDL, trigliserida, dan dapat memerangi kanker payudara.
- Ikan. Salmon, sarden, tuna, dan makarel, kaya akan asam lemak omega 3. Omega 3 dapat membantu mengurangi risiko pembentukan darah beku yang sering terjadi akibat penggunaan pil KB. Selain itu, Omega 3 pada ikan juga melindungi berbagai penyakit, seperti jantung, stroke, hipertensi, depresi, nyeri sendi, arthritis rheumatoid dan masalah reproduksi, bahkan risiko penyakit Alzheimer. Untuk ibu hamil dan menyusui, Omega-3 baik untuk mengembangkan fungsi otak dan penglihatan janin.
- Kubis. Antioksidan seperti lutein dan zeazanthin pada kubis berfungsi dalam melindungi mata. Vitamin K pada kubis baik dalam pembangun tulang.
- Jus cranberry. Antioksidan pada cranberry berfungsi mencegah bakteri menempel pada dinding kandung kemih, yang merupakan tempat berkembang biak bakteri dan menyebabkan infeksi.
- Kacang kenari. Dengan mengkonsumsi dua ons kenari per hari dapat memperlambat perkembangan kanker payudara dan memperlambat pertumbuhan tumor . Antioksidan pada kenari yang disebut pitosterol memiliki peran penting dalam melawan kanker. Omega 3 pada kenari dapat mencegah pergantian tulang yang berlebihan yang membuat tulang kuat dan sehat.
- Pepaya. Pepaya merupakan kalium dan vitamin C. Pepaya dapat mengimbangi efek berbahaya dari mengonsumsi sodium berlebihan pada tekanan darah. Selain itu, mengkonsumsi pepaya dapat membantu memerangi penyakit kantung empedu. Untuk wanita hamil tidak disarankan untuk mengonsumsi pepaya karena buah ini bisa menyebabkan keguguran.
- Cokelat hitam. Antioksidan pada cokelat hitam dapat mengurangi risiko stroke dan penyakit jantung. Sedangkan magnesium, fosfor, tembaga dan seng pada cokelat hitam merupakan nutrisi penting untuk tetap membuat tulang kuat. Dengan mengkonsumsi cokelat setiap hari bisa menurunkan tekanan darah, mempertajam ingatan dan menghidrasi kulit.
Home » Wanita » Makanan Super untuk Wanita
Makanan Super untuk Wanita
Menjadi cantik dan sehat di usia yang tak lagi muda adalah impian bagi kaum hawa. Pola makan yang sehat adalah menjadi kunci utama. Beberapa jenis makanan dapat menangkal datangnyya penyakit, membuat tampil sehat, cantik dan awet muda. Para ahli menyebutnya sebagai makanan super ( super food). Berikut ini adalah jenis makanan terbaik yang harus masuk dalam program diet, khususnya bagi para wanita untuk mencegah risiko timbulnya penyakit seperti osteoporosis, jantung, kanker leher rahim, dan kanker payudara.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar